Jenis Jenis Alat Berat Dan Fungsinya [ no.11 Pasti Kamu Tau ]

Apa itu alat berat? alat berat merupaka mesin yang memiliki ukuran yang besar dan didisain untuk malakukan pekerjaan berat seperti pengolahan tanah, kontuksi jalan, gedung, dan lainnya. Banyak jenis-jenis dengan beragam kegunaan dari masing-masing alat …

Apa itu alat berat? alat berat merupaka mesin yang memiliki ukuran yang besar dan didisain untuk malakukan pekerjaan berat seperti pengolahan tanah, kontuksi jalan, gedung, dan lainnya. Banyak jenis-jenis dengan beragam kegunaan dari masing-masing alat berat.

Ada jenis-jenis alat berat yang mungkin sebagian dari kalian tidak mengetahuinya, dan semoga dengan informasi ini bisa memberikan wawasan kalian,, Selamat membaca.😊😊😊

Contents

Jenis Jenia Alat Berat dan Fungsinya

Berikut jenis-jenis alat berat yang sering digunakan, beserta fungsinya:

1. Excavators

jenis jenis alat berat
Source: Pixabay

Escavator adalah jenis alat penggali/pengeruk yang sangat penting dan banyak digunakan dalam industri kontruksi. Alat ini juga bisa digunakan dalam beberapa hal seperti mengangkat berat, pembongkaran, mengeruk sungai, memotong pohon, perataan tanah, dan hal lainnya.

Bentuk alat ini terdiri dari batang, tongkat, keranjang, dan sebuah rumah sebagai mengendali dan berjalan menggunakan roda rantai. Alat ini bisa berputar hingga 360ΒΊ yang memudahkan dalm pengoperasinny.

William Smith Otis yaitu seorang ahli mekanik asal amerika yang pertama kali menciptakan alat berat Excavator pada tahun 1835.

2. Backhoe

jenis jenis alat berat
Source: Pixabay

Backhoe adalah jenis alat berat yang sering digunkan dalam berbagai keperluan. Nama backhoe yaitu sebuah alat seperti cangkul yang berada dibelakang kendaraan serta dibagian depannya disediakan sebuah alat seperti ember.

Backhoe sangat berguna untuk banyk hal seperti: menggali parit, bingkar muat, mengangkat material, dan lainnya.

Backhowe ditemukan oleh Vaini J. Holopainen dan E. Handy Jr, dalam sebuag kerangka ayun backhoe.

Baca juga: Alat Alat Laboratorium Kimia Beserta Penjelasannya

3. Dragline Excavator

jenis jenis alat berat
Source: Pixabay

Dragline Excavator adalah alat berat yang digunakan untuk penggalian kedlman yang lebih besar. Dragline Excavator terdiri dari boom yaitu sebuah alat panjang dan juga ember penahan yang ditangguhkan pad bagian atas boom yang menggunakan kabel.

Selain itu Dragline Excavator juga bisa digunakan untuk pembangunan pelabuhan, penggalian bawah air, pembuangan sedimen, dan lainnya.

Dragline Excavator pertama kali diciptakan oleh Jhon W. Page yang digunakan ketika menggali terusan Chicago oleh perusahaan Page & Schnable Contracting pada tahun 1912.

4. Bulldozer

jenis jenis alat berat
Source: Pixabay

Buldoser adalah alat berat untuk mengghilangkan lapisan tanah hingga kedalaman tertentu. Buldoser memiliki sebuah logam lebar dan lancip (blade) yang disediakan di bagian depan yang bisa diatur untuk menaikkannya atau menurunkannya dengan piston hidrolik.

Bagian belakang buldoser juga dilengkapi dengan Ripper ( alat untuk membongkar material yang tidak bisa digali ), dan juga Winch ( alat untuk menarik material )

Buldoser banyak digunakan dalam proyek pertambangan seperti pertambangan batu bara, dan lainnya.

5. Graders

jenis jenis alat berat
Source: Pixabay

Graders (motor perata) adalah alat berat yang biasa digunakan untuk meratakan permukan tanah dalam konstruksi jalan secara mekanis. Grader memiliki tida bagia yaitu bilah horizontal yang berada diantara roda depan dan belakang, dan bilah yang ditrunkan kepermukaan tanah untuk perataan, dan kabin pengoperasian untuk mengatur.

Graders juga digunakan dalam berbagi hl seperti: menghilangkan salju atau kotoran di jalan, meratakan tanh sebelum diaspal, meratakn tanggul, pencampuran tanah, pengurugan tanah galian, dan lainnya.

Grader awalnya merupakan alat dengan model yng ditarik oleh manusia atau hewan, namun terjdi peningkatan pada era motorisasi seperti mesin traksi, truk mobil, traktor uap, dan lainnya.

Grader self-propelled disebut juga Russell Motor Hi-Way Patrol, merupakan mesin pertama yang dibuat oleh Russel Grader Manufacturing Company pda tahun 1920.

6. Wheel Tractor Scraper

jenis jenis alat berat
Source: Google

Wheel Tractor Scraper (Traktor Pencakar Roda) adalah alat berat yang memiliki bagian depan dengan traktor beroda, dan bagian belakang merupakan alat untuk scrapping untuk digunakan untuk memindahkan tanah seperti blade dan berjalan dengan hopper yang mengumpulkan tanah.

Wheel Tractor Scraper juga memiliki konfigurasi-konfigurasi diantaranya:

  • Open bowl ( membutuhkan pendorong lain )
  • Elevating scraper (self-loading dan tidak membutuhkan push-cat )
  • Tandem scraper ( traktor dan scraping terpisah untuk daerah yang licin dan curam )
  • Tandem Push-pull ( memusatkan tenaga gabungan dari dua mesin ke satu ujung tombak )
  • Auger ( dipasng secara vertikal pada bowl untuk menarik material ke atas )
  • Pull type scrape ( truk pertanian, truk pembuangan, atau buldoser untuk menarik )

7. Trenchers

jenis jenis alat berat
Source: Google

Trenchers adalah alat berat untuk menggali parit, penggalian ini biasanya untuk pemasangan pipa, kabel, keperluan drainase, dan lain-lain. Trenchers memiliki 5 jenis yaitu:

  • chain trenchers (penggali rantai yang digerakkan disekitar bingkai logam berbentuk bundar)
  • wheeled trenchers (penggali beroda yang terdiri dari roda logam bergigi, untuk tanah keras atau lunak)
  • Micro trenchers (penggali dengan roda batu kecil khusus untuk daerah perkotaan)
  • Portable trenchers (penggali portabel, sepesialis untuk perawatan rumput atau memasang tepi landscape dan jalur irigasi)
  • Trench-mount trenchers (penggali yang membutuhkan traktor gear creep untuk beroperasi, dn termasuk chain trenchers)

8. Loaders

jenis jenis alat berat
Source: Pixabay

Loaders adalah alat berat yang digunakan untuk memuat material ke dumper, truk, dan lain-lain. Materil tersebut bisa berupa limbah, tanah galian, pembongkaran, bahn baku, dan material-material lainnya. Alat berat loaders memiliki sebuah ember besar dibagian depannya dengan lengan yang lebih pendek.

Alat ini juga biasanya menggunakan roda ban karet atau kadang-kdang di atas rel. Komponen utama loaders adalah mesin (disel di semua case), komponen hidrolik (pompa, katup dan motor), dan komponen transmisi (gearbox, as roda, lintasan, motor, pompa, dan lain-lain).

Alat ini memiliki banyak model tergantung perushaan yang membuatnya.

9. Tower Cranes

macam macam alat berat
Source: Google

Tower crane adalah alat berat tetap yang digunakan untuk mengangkat material kontruksi dengan jangkauan yang tinggi seperti gedung. Material seperti balok beton, rangka baja, dan material-materal lainnya. Alat ini dengan mudah bisa mengankat material dengan ketinggian yang ditentukan.

Komponen yang membentik Tower crane terdiri dari:

  1. tiang vertikal yang merupakan menara pendukung utama,
  2. Jib Crane yaitu tiang horizontal sebagai lengan operasi crane,
  3. counter jib yaitu lengan lainnya yang membawa beban di sisi belakang crane, memegang counterweight, hoist motor, hoist drum, dan elektronik.
  4. Slewing yaitu unit yang berada diatas tiang, sebagai mesin derek untuk berputar.
  5. kabin operator sebagai pengoperasian crane, berada di atas slewing.
  6. Hoist winch yaitu kerekan-kerekan yang terdiri dari (motor, gearbox, drum, tali dan rem kerekan)
  7. Hook yaitu alat kait sebagai penghubung antar material ke crane.
  8. Beban yaitu bobot pada counterweight sebagi pengimbang antr berat matelial yang diangkat.

Baca juga: 15+ Alat Alat Fitnes Untuk Latihan Kebugaranmu

10. Asphalt Pavers

masin pembuat aspal
Source: Google

Paver atau disebut juga Asphalt paver adalah alat berat yang digunakan untuk kontruksi jalan. Paver terdiri dari feeding bucket berisi aspal yang siap untuk di sebar terus menerus secara merata. Adapun roller diperlukan setelah meletakkn lapisan aspal untuk penyempurnaan pemadatan.

Paver atau Asphalt paver dikembangkan oleh perusahaan Barber Greene. Co, dimana awalnya merupakan perusahaan yang memproduksi sistem penanganan material saja. Pada tahun 1929 Chicago Testing Laboratory menjalin kerjasama dengan perusahaan ini dan mengembangkan alat berat Paver.

11. Compactors

mesin roll atau Compactor
Source: Pixabay

compactor atau yang biasa kita sebut roll adalah alat berat yang digunakan untuk memdatkan material atau permukaan bumi. banyak jenis compactor dengan fungsi pemadatan yang berbeda-beda.

compactor dengan roll roda halus digunakan untuk memadatkan lapisan tanah atau aspal dangkal. Adapun sheep-foot rollers digunakan untuk pemadatan yang lebih dalam, sedangkan Pneumatic tyred rollers digunakan untuk memadatkan tanah yang halus, dan lapisan aspal.

12. Telehandlers

telehendler
Source: Google

Telehendlers adalah alat berat yang digunakan untuk mengangkat material hingga ketinggian yang ditentukan. meskipun fungsinya sama dengan crane, telehandler merupakn mesin beroda yang bisa berjalan dengan lengan sebagai alat pengangkatnya.

Lengan pada telehandlers berisi telescopic boom panjang yang bisa dinaikan atau diturunkan atau diteruskan. Telehandler juga memiliki jenis konfigurasi seperti forklift, bucket, kabin, jib, dan lainnya. Telehandler juga bisa dipasang pada ujung telescopic boom berdasarkan kebutuhan pekerjaan.

13. Feller Bunchers

macam macam alat berat
Source: Google

Feller Bunchers adalah jenis alat berat yang digunakan untuk memotong pohon, sebelum menebangnya. Alat ini juga memudahkan pekerjaan untuk mengumpulkan semua pohon yang ditebang untuk dinaikkan ke truk.

Feller Buchers sendiri berarti orang yang menebang pohon dalam jumlah yang banyak, alat berat ini dilengkapi dengan perangkat untuk penebangan pohon seperti: gergaji rantai, gergaji bundar, dan alat penjepit di bagian dasarnya.

14. Dump Trucks

macam macam alat berat
Source: Pixabay

Dump truk adalah jenis alat berat yang digunakan untuk membawa material dalam jumlah yang lebih besar dari lokasi ke lokasi. Atau alat ini bisa membawa sampah dalam jumlah yang besar ke tempat pembuangan.

Secara umum Dump truk digunakan di tempat-tempat seperti: kontruksi besar, atau tempat pembuangan off-road.

Truk pembuangan off-road memiliki roda besar dan juga kuat sehingga bisa bertahan dalam segala kondisi, truk ini juga memiliki ruang besar sebagai tempat matan material.

Baca juga: Macam Macam Alat Ukur

15. Pile Boring Machine

macam macam alat berat
Source: liebherr

Pile Boring Machine (alat bor) adalah jenis alat berat yang digunakan untuk membuat lubang bor di lokasi kontruksi untuk memasang tiang atau pasak.

Alat ini sering digunakan untuk pengeboran untuk tiang-tiang kontruksi seperti: tiang jembatan, gedung tinggi, komplek industri besar, atau pekerjaan yang membutuhkan pondasi/ tiang yang dalam.

16. Pile Driving Machine

mesin untuk memasang tiang
Source: Pixabay

Pile Driving Machine adalah jenis alat berat yang digunakan sebagai alat penggerak tiang pancang dalam kontruksi pondasi tiang. Alat ini mampu mengangkat dan menahan tumpukan di posisi yang tepat serta memasukan tiang ke kedalaman yang dibutuhkan.

Cara kerja Pile Driving Machine yaitu menggunakan hidrolik, uap, diesel, atau kerja manual, dan ketika tiang mencapai titik tertinggi ia akan dilepaskan dan mengenai tumpukan lalu didorong ke tanah.

Pile Driving Machine ditemukan pada awal tahun 1475 dimana ada sejumlah alat yang kegunaannya sama dan menjadi cikal bakl Pile Driving Machine yang sekarang ini banyak digunakan.

Pile Driving atau Pile Boring memiliki bentuk yang sama namun beda dalam fungsinya. Pile Boring sendiri yaitu untuk pengeboran/membuat lubang, sedangkan Pile Driving utnuk pemsangan tiang kedlm tanah yang sudah dibor.

Tinggalkan komentar


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.